|
OTOMOTIFNET - Mengakhiri masa jabatan, pasti harus melakukan sejumlah seremonial yang menandakan tugas sebagai pengurus sebuah organisasi telah berakhir. Hal ini juga yang biasa diadakan setiap kali berganti kepengurusan dalam Jakarta Satria Club (JSC). Sabtu Minggu (26-27/06) lalu, Jakarta Satria Club (JSC) baru saja mengadakan acara touring dan pelantikan penutupan kepengurusan periode 2009-2010.
Bertempat di Villa Bobojong, Tapos, Ciawi, Bogor, acara ini memang hanya berkonsep touring penutup dan perayaan sederhanan ulang tahun JSC yang ke delapan, serta serah terima jabatan kepengurusan pun benar-benar bersifat internal.
“Selain acara serah terima jabatan, kita juga adakan pelantikan calon anggota baru JSC. Totalnya ada delapan calon anggota baru yang bakal dilantik kali ini,” terang Cici, Ketua Umum JSC.
|
Ritual lainnya ialah, berupa napak tilas tentang sejarah dan kenangan JSC pada masa lampau hingga masa sekarang. Kemudian dilanjutkan dengan pelantikan, seperti biasa pelantikan kali ini bersifat pemberian makna brotherhood bagi sesama anggota.
“Sekali lagi hanya mental dan ketahanan yang kita uji untuk bergabung, serta pengetahuan seputar klub dan motor yang mereka gunakan sehari-hari,” tambah Abdul, coordinator pelantikan anggota baru JSC.
Dengan acara ini, maka resmilah sudah kepengurusan 2010-2011 akan menjalankan tugasnya sampai satu tahun kedepan. Dan kini para calon anggota baru, telah resmi menjadi anggota baru JSC. Selamat bekerja kepengurusan baru, dan selamat bergabung untuk teman-teman baru di JSC!
Penulis : Heru
Foto : Dok. JSC
# Klub Anda ingin tampil di OTOMOTIFNET.COM? |
*** Ingin berdiskusi tentang klub Anda ? Silahkan klik disini
Editor | : | Editor |
KOMENTAR