Jakarta - Mitsubishi di Amerika harus menarik ribuan unit Outlander Sport terkait tiga permasalahan. Nah, lalu bagaimana nasib Mitsubishi Outlander Sport yang ada di Indonesia?
"Mitsubishi Outlander Sport di Indonesia aman!," tegas Public Relation Head PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors, Intan Vidiasari kepada otomotifnet.com.
Sebelumnya, Intan megaku belum mendapatkan informasi terkait dengan recall yang dilakukan terhadap Mitsubishi Outlander Sport. Namun, kabar baiknya, PT KTB sudah memproduksi Outlander Sport di Indonesia.
"Sehingga tentunya banyak komponen yang berbeda dengan yang digunakan di Amerika. Dan sampai saat ini, KTB belum memberikan pengumuman apapun, yang berarti aman!," papar Intan.
Sebanyak 4.539 unit Mitsubishi Outlander Sport terkena dampak kerusakan pada lampu rem belakang. Lampu rem belakang ini dapat menyala terus menerus atau berkedip tanpa perintah dari pedal rem. Hal ini bisa menimbulkan potensi kecelakaan lebih besar.
Kemudian sebanyak 3.724 unit juga mengalami hal yang sama, hanya saja kali ini masalahnya adalah gagalnya sensor bahan bakar untuk mengirimkan sinyal. Sinyal menghasilkan data palsu pada indikator bensin.
Masalah yang ketiga, dianggap lebih serius karena mengenai sektor tuas transmisi. Posisi tuas transmisi dapat digerakan dari posisi Park (P) saat pedal rem tidak ditekan. Tentu saja hal ini bisa menimbulkan resiko tabrakan ataupun cedera bagi penumpang. (mobil.otomotifnet.com)
Editor | : |
KOMENTAR