Jakarta - Kalau selama ini tampang citycar Hyundai i10 terlihat seolah pendek tapi tinggi, maka pada generasi terbarunya Hyundai akan menyempurnakan tampangnya menjadi benar-benar menarik.
Hyundai i10 terbaru akan terlihat seolah lebih panjang dan lebih landai, dengan desain yang tidak konservatif, terlebih bila kita melihat desain alur jendela sampingnya yang meruncing kebelakang sampai pilar C.
Sementara grill didesain sesuai dengan ciri khas hyundai, namun lampu utama mendapat sentuhan dengan desain yang lebih besar dan tajam. Agresifitas pun terlihat pada wajah citycar Hyundai ini.
Fitur dari i10 terbaru terinspirasi dari model-model seperti ix20 baru dan i30. Ini kabarnya akan ditawarkan dalam konfigurasi 3 dan 5 pintu, dengan dua pilihan mesin berkapasitas 1.0 liter 3 silinder dan 1.2 liter 4 silinder.
Hyundai i10 akan melakukan debut premiere di Frankfurt Motor Show pada bulan September 2013. Hyundai India dapat memperkenalkan itu pada akhir 2013 atau di Auto Expo di Noida tahun depan.
Nah, berarti tinggal menunggu saja PT Hyundai Mobil Indonesia juga turut memboyongnya ke Indonesia paling cepat tahun 2014 mendatang. (mobil.otomotifnet.com)
Editor | : |
KOMENTAR