Saat asyik termenung membayangkan wujud mobil yang diidamkannya itu, tiba-tiba dikejauhan sebuah mobil parkir di pinggir jalan depan rumahnya. Bentuknya persis seperti yang ada di media yang dibacanya tadi. Seperti mendapat durian runtuh, serta merta Budi pun beranjak dan bergegas menghampiri. Asyiknya lagi pengemudi mobil mempersilahkannya untuk melihat-lihat.
Tampilan panel indikator mirip Daihatsu Cuore, sporti dan dinamis, sedangkan jok model semibucket ala Daihatsu Etios. Head rest menyatu dengan sandaran punggung. Di tengah dasbor bagian atas ada lubang AC, di bawahnya ada head unit double din yang terintegrasi dengan dasbor. Di bawahnya lagi ada 3 tombol AC, bentuknya mirip yang ada di All New Avanza. Tuas transmisi matik ada di antara jok depan, posisinya agak ke bawah. Senang sekali rasanya Budi bisa duduk di dalam mobil.
Setelah puas melihat-lihat, Budi beranjak keluar menuju kap mesin. Ketika dibuka, terlihat mesin tiga silinder berkapasitas 1.000 cc. Mirip punya Daihatsu Xenia Mi, tapi kayaknya lebih canggih ini.
Sambil terus melamun memandangi mobil, tiba-tiba Budi disadarkan dengan suara samar-samar memanggilnya. “Pak bangun, dipanggil ibu tuh di belakang,” ucap Aci anaknya. O walah ternyata hanya mimpi. Saking kepenginya punya mobil murah, abis baca ketiduran jadi kebawa mimpi deh. “Ya sudah, kita tunggu saja nanti kelanjutannya,” gumannya sambil beranjak dari kursi. (mobil.otomotifnet.com)
Editor | : | billy |
KOMENTAR