Spesifikasinya pun jauh dari edisi standar. DImana di balik kap tertanam mesin turbocharged 4-silinder 2.0-liter yang memompa keluar tenaga sebesar 316 dk dan dihubungkan dengan girboks 6-speed paddle-shift sekuensial.
Selain itu, MX-5 GT4 ini juga memiliki kontrol traksi yang ditunjang dengan kopling racing. Sedangkan sektor pengereman disediakan oleh AP Racing.
Dari sisi eksterior, MX-5 GT4 memiliki fitur pintu serat karbon, sayap belakang, bersama dengan front & diffuser belakang. Sedangkan kaca jendela diganti dengan polikarbonat dan bahan serat karbon pada dashboard.
Berkat modifikasi berat MX-5 GT4 mengalami reduksi bobot hingga 175 kg, sehingga memiliki berat yang hanya 1.000 kg. Alhasil, untuk sprint dari 0-100 km / jam hanya membutuhkan 3 detik. Dan kecepatan tertinggi dipatok 257 km/jam .
Demi memenuhi peraturan balap FIA, kendaraan dilengkapi dengan roll cage, pemadam kebakaran bersama dengan peralatan keselamatan wajib lainnya.
Anda berminat?(mobil.otomotifnet.com)
Editor | : |
KOMENTAR