Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Wuih, Sedan Canggih Camry Hybrid Sukses Terjual 100 Unit

Jumat, 1 Juni 2012 | 13:04 WIB
No caption
No credit
No caption


Jakarta – Meski masyarakat Indonesia belum familiar dengan teknologi hybrid, namun sejak meluncur awal April 2012 lalu, sedan medium Toyota Camry Hybrid ternyata mendapat sambutan yang cukup hangat.

Hal ini disampaikan langsung oleh Direktur Marketing PT Toyota Astra Motor, Joko Trisanyoto pada Kamis (31/5). Menurutnya angka penjualan Camry Hybrid sudah mencapai 17 persen dari seluruh total penjualan All New Camry di Indonesia. 

“Sambutan pasar cukup baik, mulai dari April sampai pekan ini jumlah SPK Camry Hybrid yang masuk sudah mencapai sekitar 100-an unit, atau 17 persen dari seluruh penjualan All New Camry yang saat ini mencapai 600 unit,” ungkap Joko.

Camry Hybrid sendiri membuka sejarah baru sebagai mobil hybrid yang dilepas secara massal di Indonesia. Teknologi yang disematkan mobil berharga Rp 635,6 juta ini memiliki paduan mesin bensin dan motor elektrik layaknya Toyota Prius.

Dibalik kapnya, tertanam mesin 2.5 liter VVTi bertenaga 156 PS yang dikombinasikan dengan motor listrik yang membuat total tenaganya mencapai 205 PS. Mesin berkapasitas 2.5 liter ini juga sekaligus mengganti mesin lawas berkapasitas 2.4 liter dan 3.5 liter.

Toyota mengklaim, dibandingkan dengan mesin lama berkapasitas 3.5 liter, mesin Camry terbaru yang berkapasitas 2.5 liter ini punya kemampuan yang setara, dan bahkan jauh lebih efisien dari mesin generasi sebelumnya. (mobil.otomotifnet.com)


Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa