Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Tri Star Motor, Terima Servis Serta Perbaikan Mercy dan BMW

Editor - Sabtu, 30 Oktober 2010 | 13:39 WIB
No caption
No credit
No caption

OTOMOTIFNET - Selain toko spare part, Tri Star Motor (TSM) juga menyediakan jasa perbaikan untuk Mercedes-Benz dan BMW, termasuk juga varian lawas. “Namun, yang paling banyak datang ke sini Mercy C-Class,” ucap Saud, kepala mekanik TSM. Tidak hanya perbaikan kondisi mesin, untuk servis ringan ataupun berat, TSM juga sanggup.

Untuk kelengkapan alat, ada Star Diagnose untuk Mercy, dan GT1 untuk BMW. Ada juga alat diagnosa ringan yang diemblemi Launch. “Fungsinya untuk mengecek kerusakan ringan saja,” ujarnya.

Perihal harga, ambil ilustrasi tune up untuk V-Engine (12-16 busi) yang bisa ditebus seharga Rp 250 ribu. Sedangkan untuk mesin 4 silinder seperti Mercy Boxer 200 atau C-180 tahun 95, biaya jasanya Rp 150 ribu. Kemudian overhaul transmisi matik, biaya jasanya mulai dari Rp 1,5 juta sampai Rp 1,7 juta. Sementara itu untuk turun mesin 4 silinder biayanya Rp 2 juta, dan kalau 6 silinder Rp 2,5 juta, serta 8 silinder bisa mencapai Rp 4 juta.

Nah, kalau airflow Anda sudah menunjukkan gejala kerusakan, di sini juga bisa menangani. “Biayanya Rp 750 ribu untuk C180 dan BMW Rp 500 ribu,” bilang Saud lagi. Menurutnya, gejala kerusakan itu bisa dilihat kalau RPM mengalami naik-turun.

Silakan ke TSM di Jl. Batu Ceper VII No.9 (belakang gedung Muzatek), Sawah Besar, Jakarta Pusat. Telp. 021-3861592, 3808929.

Penulis/Foto: Kyn / Kyn

Editor : Editor

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa