Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Bradl Melorot dan Jatuh di Moto2 Belanda

billy - Senin, 27 Juni 2011 | 16:03 WIB
No caption
No credit
No caption


Seri Moto2 Belanda yang dihelat di sirkuit Assen pada Sabtu (25/6) akhir pekan lalu, menjadi balapan terburuk bagi pimpinan klasemen yaitu Stefan Bradl. Kondisinya bisa dianalogikan ‘Sudah jatuh tertimpa tangga”. Meski menunjukan hasil yang mengesankan sejak sesi latihan dan meraih pole di QTT, tetapi saat balap Bradl pulang dengan tangan hampa. Posisinya melorot dan akhirnya terjatuh di pertengahan lomba.

Kondisi pembalap asal Jerman itu semakin melorot di pertengahan balap. Beberapa rivalnya mampu menyalip hingga ia terperosok di posisi 13. Puncaknya, ia tidak mampu menguasai motornya dan akhirnya terjatuh. Sebenarnya Bradl sangat termotivasi untuk melanjutkan balapan, namun kondisi motornya yang rusak parah, tidak memungkinkannya melakukan hal tersebut.

"Tujuan saya sebenarnya hanya ingin finish di posisi ke-5, yang saat balap terasa mungkin. Saya berusaha membalap dengan baik, tetapi trek memang cukup licin dan hanya menyisakan lintasan kering berupa garis tipis,” keluhnya.

Bradl juga menambahkan jika pemilihan ban yang kurang tepat turut mempengaruhi penampilan. “Selain itu, saya juga menggunakan rem belakang yang terlalu keras sehingga ban belakang jadi agak terkunci jika direm dan akhirnya saya terjatuh,” pungkasnya. (otosport.co.id)

Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa