Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pirelli Fokus Tes Kompon Keras dan Lunak di Catalunya

billy - Rabu, 9 Maret 2011 | 12:00 WIB
No caption
No credit
No caption

Pemasok ban tunggal untuk Formula 1 mulai musim 2011 yaitu Pirelli, akan fokus untuk melaukan tes pada dua kompon mereka yaitu kompon keras dan lunak khusus untuk sesi tes Catalunya, Spanyol (8-12/3). Format pengetesan pun dilakukan dengan cara simulasi balapan dan rentang waktu yang sengaja dibuat seakan pembalap sedang balapan.

Tujuannya agar Pirelli benar-benar mengetahui berapa kali para pembalap akan masuk pit stop untuk mengganti ban mereka. “Untuk sesi tes kali ini, kami fokus untuk menggunakan tipe kompon keras dan lunak, agar kami bisa mengumpulkan data lebih banyak lagi. Tentunya untuk melihat dalam kondisi apa mereka bisa melakukan dua pit stop dan tiga pit stop,” jelas Paul Hembery, direktur motorsport Pirelli.

Kompon keras dan lunak ini sendiri sudah ditetapkan oleh Pirelli sebagai ban yang akan mereka pasok untuk 3 seri pertama. Sementara untuk seri-seri lainnya, Pirelli masih melakukan penelitian dan memutuskan tipe ban mana yang paling sesuaik dengan karakter dan kondisi sirkuit-sirkuit tersebut nantinya. (otosport.co.id)

Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa