Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ferrari Bakal Jadi Tim Pertama, Luncurkan Mobil Baru di 2011

billy - Kamis, 13 Januari 2011 | 14:15 WIB
No caption
No credit
No caption


Italia - Tim Ferrari adalah tim yang paling terakhir mengkonfirmasikan tanggal peluncuran pasti mobil barunya untuk musim 2011, namun tim ini menjadi tim yang pertama meluncurkan senjata baru mereka pada tanggal 28 Januari 2010. Sementara selang tiga hari kemudia beberapa tim juga akan meluncurkan mobil merkea di sirkuit Valencia, Spanyol, termasuk tim Red Bull.

Tentunya harapan agar mobil ini mampu kembali meriah kemenangan di sepanjang musim 2011 sangat besar. Pasalnya Ferrari sudah mendapat banyak masukan dari para pembalapnya, termasuk Fernando Alonso bisa memberi masukan tentang setting mobilnya sendiri.

Acara peluncuran yang akan dilakukan di markas besar tim Ferrari, yaitu Maranello-Italia tersebut, bakal langsung melalui proses pemotretan sekaligus show off di lintasan, yaitu di sirkuit Fiorano Italia. Tapi paket yang mereka gunakan untuk proses pemotretan tersebut, bukanlah paket yang akan digunakan pada sesi uji coba pertama di Valencia, Spanyol 01 Februari 2011 nanti.

Fernando Alonso akan menjadi pembalap pertama yang bakal menjajal paket mobil baru Ferrari di Valencia nanti, selama dua hari. Kemudian akan disusul oleh Felipe Massa pada hari ketiga. Sayangnya Domenicalli tidak menjelaskan dimana perbedaan antara paket yang mereka foto di lintasan nanti, dengan paket yang bakal dijajal oleh Alonso pertama kalinya tahun ini.

“Kita lihat saja nanti,” ungkap Domenicallo singkat. (otosport.otomotifnet.com)

Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa