Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Alonso Menang, Mobil Vettel Rusak Lap 33

Editor - Minggu, 14 Maret 2010 | 21:05 WIB
No caption
No credit
No caption


Foto : Ferrari

OTOMOTIFNET - Kendati Fernando Alonso tidak berhasil meraih posisi pole pada saat sesi kualifikasi kemarin, namun pembalap asal Spanyol itu akhirnya mampu merebut kemenangan atas rival-rivalnya di seri pembuka F1 yang digelar di sirkuit Sakhir Bahrain. Tentunya kebahagiaan ini sangat berarti bagi Alonso, apalagi ini adalah kemenangan yang pertamanya bersama tim Ferrari.

Namun kebahagiaan tim Ferrari tidak cukup sampai disitu, pasalnya Felipe Massa yang kemarin mampu menjadi pembalap tercepat kedua, juga mampu mengawal Alonso di posisi kedua. Hingga akhirnya tim Ferrari pun meraih kemenangan ganda pada seri perdana kali ini.

Bukan hanya duo pembalap Ferrari mampu menyalip Sebastian Vettel yang separuh balapan pertama menjadi pemimpin di depan, namun Lewis Hamilton pun mampu dengan cepat menyalip pembalap asal Jerman itu. Alhasil Vettel pun tidak kebagian podium, padahal harapan untuk memenangkan seri perdana sangat tinggi.

Hasil diagnosa terakhir dari tim Red Bull, bahwa pada lap 33 mobil Vettel mengalami kerusakan pada bagian pembuangan atau exhaust. Hal ini mengakibatkan Vetel tidak bisa memaksakan mobilnya untuk lebih kencang seperti sebelum terkena masalah. Tentunya agar Vettel masih bisa mengoleksi poin dan tidak tertinggal jauh dari pemimpin klasemen.

Beruntung Nico Rosberg yang pada akhir balapan nyaris menyalip Vettel, tidak terjadi. Vettel tetap mampu mengamankan posisi keempat. Sementara Michael Schumacher yang mengaku masih beradaptasi, mampu mengamankan posisi kelima keenam didepan Jenson Button yang finis di belakangnya.

Hasil F1 Sakhir Bahrain 2010 :

1.  Alonso        Ferrari                    1jam39:20.396 detik
 2.  Massa         Ferrari                    +    16.099 detik
 3.  Hamilton      McLaren-Mercedes           +    23.182 detik
 4.  Vettel        Red Bull-Renault           +    38.713 detik
 5.  Rosberg       Mercedes                   +    40.263 detik
 6.  Schumacher    Mercedes                   +    44.180 detik
 7.  Button        McLaren-Mercedes           +    45.260 detik
 8.  Webber        Red Bull-Renault           +    46.308 detik
 9.  Liuzzi        Force India-Mercedes       +    53.089 detik
10.  Barrichello   Williams-Cosworth          +  1:02.400 detik
11.  Kubica        Renault                    +  1:09.093 detik
12.  Sutil         Force India-Mercedes       +  1:22.958 detik
13.  Alguersuari   Toro Rosso-Ferrari         +  1:32.656 detik
14.  Hulkenberg    Williams-Cosworth          +     1 lap
15.  Kovalainen    Lotus-Cosworth             +     1 lap
16.  Buemi         Toro Rosso-Ferrari         +    3 lap
17.  Trulli        Lotus-Cosworth             +    3 lap

Fastest lap: Alonso, 1:58.287


Tidak finis :

De la Rosa    Sauber-Ferrari               30
Senna         HRT-Cosworth                 18
Glock         Virgin-Cosworth              17
Petrov        Renault                      14
Kobayashi     Sauber-Ferrari               12
Di Grassi     Virgin-Cosworth              3
Chandhok      HRT-Cosworth                 2

Penulis : Uda

Editor : Editor

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa