Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Gaya Gila Piala Dunia

Editor - Selasa, 22 Juni 2010 | 14:30 WIB
No caption
No credit
No caption

 

OTOMOTIFNET - Demam dan gila bola sedang melanda dunia. Hal ini karena gelaran akbar piala dunia 2010 di Afrika Selatan dimulai. Semua mata akan tertuju ke sana melihat 32 negara terbaik yang akan bertarung memperebutkan satu kehormatan.

Hal ini ternyata juga berlaku di sini. Sebagai MotoBikers dalam mengekspresikan diri mendukung kesebelasan kesayangan sekaligus memodifikasi tunggangan bisa dilakukan.

Makanya pada edisi 44 ini MotoBike (MB) mengulas tentang bagaimana menampilkan motor agar bisa bergaya gila piala dunia. Mulai dari menghias bodi pakai cutting sticker, airbrush, digital printing sampai melapis jok.

Juga ada pilihan beragam apparel yang berbau piala dunia. Melengkapinya MB juga sajikan aksesori pandukung, seperti gantungan kunci, mug, pulpen dan lain-lain untuk melengkapi tampilan kala kumpul bareng. Serukan!

Selain itu, tren retro sepertinya juga kembali muncul di Tanah Air. Hal ini dipicu dengan diluncurkannya Honda Scoopy. Motor yang dijual Rp 13,5 juta ini sekarang sudah tersedia aksesori dari toko maupun pabrikan Honda. Sebagai pelengkap, baca pula first ride Scoopy-nya!

Penulis/Foto: Pilot / Motobike

Editor : Editor

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa