Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Target Edwards 6 Besar

billy - Kamis, 28 April 2011 | 08:00 WIB
No caption
No credit
No caption

Salah satu pembalap veteran yang masih bertahan di MotoGP karena memang masih sangat dibutuhkan pengalamannya adalah Colin Edwards. Pembalap asal Amerika yang nyaris meraih podium ketiga di MotoGP Jerez, Spanyol (3/4) lalu itu, menganggap bahwa performa motornya musim ini sangat mumpuni. Jadi tidak ada alasan untuk tidak bercokol di posisi 6 besar.

Edwards yang akhirnya terjatuh menjelang lap terakhir di Jerez, tentunya sangat kecewa. Pasalnya saat terjatuh posisinya sedang berada di areal podium ketiga. Namun saat terjatuh, harapannya untuk merebut podium harus pupus. Buruknya lagi karena rem depan motornya terkunci sehingga sulit bagi pembalap berjuluk Texas Tornado itu melanjutkan balapan.

Untuk MotoGP Portugal (1/5) sendiri, Edwards memang belum pernah meraih kemenangan alias podium utama. Namun di seri Portugal Edwards cukup kompetitif sepanjang 9 musim menjalani karirnya di MotoGP. “Beberapa tahun lalu, saya selalu bertarung untuk merebut kemenangan di sirkuit ini. Sirkuit ini memang cocok dengan gaya balap yang saya gunakan,” buka Edwards.

Hal lain yang membuat Edwards yakin bisa meraih hasil bagus di Estoril, adalah karena performa motor Yamaha yang sangat presisi. Makanya tidak ada alasan bagi Edwards untuk tidak bertarung dengan pembalap papan atas lainnya. (otosport.co.id)

Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa