Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Daihatsu: Gempa Jepang Tak Akan Batalkan IIMS 2011

billy - Kamis, 31 Maret 2011 | 17:01 WIB
No caption
No credit
No caption


Jakarta – Kabar mengenai dibatalkannya pameran Indonesia International Motor Show (IIMS) 2011 bulan Juli mendatang akibat bencana di Jepang, ditepis oleh Daihatsu selaku salah satu peserta IIMS 2011.

Menurut Amelia Tjandra, Direktur Marketing PT ADM, pihak Daihatsu tetap akan mengikuti IIMS 2011 dan tak terpengaruh dengan bencana yang terjadi di Jepang beberapa waktu lalu.

“Sebab orientasi kami di IIMS memang untuk memberi edukasi tentang teknologi dan model baru kepada masyarakat,” jelasnya disela peresmian dealer Daihatsu Cibubur pada Rabu (30/3).

Amelia menambahkan jika tujuan utama ajang IIMS bukanlah sarana yang tepat untuk menjual mobil sebanyak-banyaknya. “Karena aneh jika mengharapkan penjualan dari pameran selama sepuluh hari dengan banyaknya kompetitor ditempat yang sama,” pungkas Amelia.

Di IIMS 2011 nanti, Daihatsu rencananya akan menghadirkan versi limited edition dari semua line up nya. Selain itu, mobil konsep juga tetap akan dihadirkan oleh pabrikan berlogo huruf D oval tersebut. (mobil.otomotifnet.com)

Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa