Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Upgrade New Toyota Rush, Lebih Tinggi Dari Kenaikan Harga Rp 2,5 Juta

Editor - Rabu, 13 Oktober 2010 | 17:12 WIB
Upgrade New Toyota Rush, Lebih Tinggi Dari Kenaikan Harga Rp 2,5 Juta
Upgrade New Toyota Rush, Lebih Tinggi Dari Kenaikan Harga Rp 2,5 Juta

OTOMOTIFNET - Kenaikan harga pada New Toyota Rush minorchange sebesar Rp 2,5 juta rupiah dari generasi sebelumnya, memang tidak sepadan dengan upgrading yang dilakukan pihak PT Toyota Astra Motor (TAM). Yuk kita cek, apa saja yang di upgrade Toyota dengan kenaikan harga Rp 2,5 juta.

Yang pertama adalah Electronic Power Steering (EPS). Aplikasi sistem kemudi yang pada awalnya menggunakan sistem hidrolik di Toyota Rush generasi pertama, kali ini digantikan dengan sistem steering yang mengambil tenaga listrik yang dihasilkan oleh putaran mesin. Dengan EPS, setir tidak akan terlalu ringan pada kecepatan tinggi.

Yang kedua adalah tuning suspensi yang disesuaikan dengan kapasitas mobil. Tentunya untuk menghasilkan kenyamanan ekstra, baik di kondisi jalan rusak (offroad), maupun jalan mulus. Kemudian yang ketiga adalah aplikasi sistem audio double din yang terbaru dari Toyota.

Belum lagi desain body nya yang baru. Mulai dari bumper depan belakang, lampu belakang, cover spion hingga pelek barunya membuat tampilannya makin segar. 

"Kalau dihitung, upgrade yang kami lakukan memang tidak sepadan dengan kenaikan harga yang kami berikan,” buka Anton Jimmy, Communication Manager TAM.

“Tapi di satu sisi kami tidak ingin terlalu jauh dari platform harga yang sudah ada. Makanya kami tetapkan kenaikan harganya agar tidak terlalu banyak," ungkap pria berkulit putih ini disela media tst drive New Toyota Rush di Bali (13/10).  

Penulis/Foto:Uda/Toyota

Editor : Editor

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa