OTOMOTIFNET – Langkah yang cukup berani dilakukan oleh PT Ford Motor Indonesia (FMI) dengan meluncurkan versi facelift dari Ford New Escape pada Rabu (30/6) di FX Plasa, Jakarta.
Bagaimana tidak, dikala pabrikan lain masih berkutat dengan kenaikan harga, produsen mobil asal Amerika ini justru menurunkan harga jual dari Ford New Escape ini hingga lebih dari 45 juta! Luar biasa.
Perubahan harga yang terjadi ini menurut Will Angove, Presiden Direktur PT FMI, disebabkan oleh adanya efisiensi harga di pabrik Ford Filipina, serta dampak menguatnya nilai tukar Rupiah terhadap mata uang Dolar.
Ford Escape sendiri dipasarkan di Indonesia dengan dua tipe, yakni tipe XLT yang semula dijual dengan harga Rp 348,5 juta kini dilepas dengan harga Rp 299 juta. Lalu, versi diatasnya ada tipe Limited, yang banting harga dari Rp 362 juta menjadi Rp 314 juta, on the road Jakarta.
Perubahan tak hanya terjadi di sektor harga saja, tapi Ford New Escape ini juga mengalami perubahan pada segi tampilan depannya, yang semula menggunakan gril model garis dengan nunsa krom kini diganti dengan grill berdesain honeycomb, yang membuat tampilan mobil ini semakin sporty. Selain itu, sektor lampu kabut dari mobil SUVdiubah dengan adanya desain bezel yang membuatnya semakin menarik.
Asiknya, dengan perubahan harga dan desain itu tak mempengaruhi kelengkapan standar yang ada di versi terdahulunya, seperti parking sensor, sistem rem ABS dan EBD, serta sunroof yang tetap dipertahankan pada model baru dari mobil CBU asal Filipina ini.
Penulis/ Foto: Ilham
Editor | : | Editor |
KOMENTAR