Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Nissan Hidupkan Kembali Infiniti di Indonesia!

Editor - Selasa, 29 Juni 2010 | 14:44 WIB
No caption
No credit
No caption

OTOMOTIFNET - Ditengah beberapa rencana jangka menengah bisnis Nissan Motor Company Limited di Indonesia, terselip juga komitmen untuk menghidupkan kembali brand Infiniti setelah selama ini tak ada kabarnya.

Untuk kembali membangun brand image premium Infiniti di Indonesia, Nissan Motor Company Limited akan benerja sama dengan Nissan Motor Indonesia dan Indomobil Group. Penandatanganan kesepakatan pun dilakukan hari ini (29/6) disela perkenalan Nissan March dan Juke.

Segera setelah penandatangan nota kesepakatan ini, Nissan akan segera menyiapkan showroom eksklusif Infiniti di Jakarta. Showroom ini akan dilengkapi fasilitas penjualan hingga aftersales dengan pelayanan premium.

"Pasar premium di Indonesia terus tumbuh, dan kami yakin mampu bersaing dengan merek lain," ungkap Carlos Ghosn, CEO Nissan Motor Company Limited.

Setelah membuka showroom, tiga model baru Infitini akan segera dijual diawal tahun 2011 mendatang. Ketiga model ini adalah Infiniti SUV premium FX, Infiniti premium sedan M dan Infiniti G Coupe.

Penulis : Popo

Editor : Editor

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa