Nah berapa sih tenaga on wheel All New Honda CB150R StreetFire? Kebetulan OTOMOTIF sudah dapat unit tesnya nih. Maka langsung saja motor dengan mesin generasi terbaru ini digiring ke Sportisi Motorsport di bilangan Rawamangun, Jaktim.
Menggunakan dynamometer Dynojet 250i, CB150R terbaru diukur beberapa kali sampai mendapat angka paling maksimal. Dan ternyata tercatat tenaga maksimal 14,65 dk di putaran mesin 9.100 rpm, sedang torsi 13 Nm di 7.000 rpm. Angka itu sedikit lebih rendah dari klaim Honda, yaitu tenaga 16,7 dk @9.000 rpm dan torsi 13,8 Nm @7.000 rpm.
Grafik tenaganya terlihat naik linear sejak bukaan gas di 4.000 rpm, kemudian turun perlahan setelah peak power di kisaran 9.000 rpm. Sedang torsi sudah langsung sekitar 11 Nm sampai 5.000 rpm lalu naik perlahan sampai maksimal di 7.000 rpm, kemudian turun perlahan. Dari grafik ini terlihat kalau limiter dipatok di sekitar 10.800 rpm.
Sebagai catatan bahan bakar yang digunakan saat pengetesan pakai Pertamax. Hemmm.. setelah ini tentunya penasaran, bedanya dengan CB150R lama, atau malah dengan Honda Sonic yang mesinnya sama. Sabar, datanya sedang kami siapkan! (otomotifnet.com)
Editor | : | Dimas Pradopo |
KOMENTAR