Motor limited edition dengan harga jual Rp 425.000.000 on the road Jakarta ini baru dipajang hari ini (28/8). Dengan tampilan yang lebih sporti dari Triumph Bonneville T100, cukup memikat perhatian banyak pengunjung.
“Biasanya butuh waktu 1-2 hari untuk motor ini terjual, karena tipe limited edition lebih banyak peminatnya,” jelas Indra Dwi Sunda, Marketing Manager Triumph Indonesia.
Untuk penjualan di pameran otomotif yang berlangsung di wilayah Tangerang Selatan ini penjualan motor Triumph tergolong bagus. Tipe sport classics dan sport adventure memberikan kontribusi yang bagus.
Selain Bonneville Newchurch ini, Triumph juga akan menjual Bonneville Spirit yang juga limited edition. Bonneville Spirit cuma diimpor 2 unit saja dari Inggris dengan harga jual Rp 435.000.000 on the road Jakarta. (motor.otomotifnet.com)
Pelek cast wheel dengan piringan rem lebar
Triumph Bonneville Newchurch mengambil basis dari Bonneville
Knalpot memiliki desain lebih sporty
Jok empuk dan nyaman diduduki
Editor | : | Dimas Pradopo |
KOMENTAR