Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Nunggu Buka Puasa, Yuk Nyuci Mobil Tanpa Air

Bagja - Jumat, 19 Juni 2015 | 16:25 WIB
No caption
No credit
No caption


Jakarta - Nyuci mobil bisa jadi kerjaan yang menyenangkan sambil menunggu Adzan Maghrib berkumandang untuk berbuka puasa. Nah, ada terobosan baru nih, nyuci mobil kini enggak perlu selalu pakai air (waterless).

Mobil sebenarnya tak perlu dicuci sering-sering, cukup satu kali dalam dua minggu atau saat dalam kondisi yang sangat kotor. Teknologi perawatan mencuci mobil kini juga sudah mulai berkembang dari yang manual hingga otomatis. Nah, kini juga sudah ada alternatif perawatan lain berupa mencuci tanpa air. 

Dengan perawatan ini Anda juga bisa mendapatkan kemudahan lain. Anda bisa mendapatkan pelayanan ini sampai ke tempat tinggal dan tak perlu lagi mencuci di tempat umum yang bisanya memakan banyak waktu. 

"Orang sibuk males ke cucian mobil walaupun cuma 10-15 menit, cepat, tapi tidak kuat nunggu antrenya. Baliknya juga bisa kotor lagi kalau hujan. Jika di apartemen, pulang dari kantor bisa kasih tahu nomor platnya berapa, parkir di mana, kita langsung ke sana," ungkap Eliu Nugraha salah satu pemilik bisnis cuci mobil tanpa air. 

Ide bisnis semacam ini pun muncul dibenak Eliu setelah melihat adanya jasa cuci mobil tanpa air. Spray yang digunakan untuk melakukan perawatan ini berasal dari bahan nabati yang juga telah ia pelajari sejak tahun lalu. Percobaan pun telah Eliu lakukan untuk mendapatkan bahan yang pas sehingga bisa memberikan hasil maksimal. 

Dengan modal spray ini saja, mobil bisa dibersihkan setelah proses wiping menggunakan kain mikrofiber. Mau coba? (mobil.otomotifnet.com)

Editor : Bagja

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa