Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Land Rover LWB Diperkenalkan di IIMS 2014, Manjakan Penumpang

Bagja - Kamis, 18 September 2014 | 19:30 WIB
No caption
No credit
No caption



Jakarta - PT Grandauto Dinamika (GAD), importir resmi Jaguar dan Land Rover di Indonesia hadir memajang line up andalannya di Hall D area 22nd Indonesia International Motor Show 2014.

"Anda bisa melihat semua line up Jaguar dan Land Rover yang ada di Indonesia. Selain itu, kami akan me-launching satu unit baru Range Rover Long Wheelbase (LWB) yang menawarkan dimensi 186 cm lebih panjang pada legroom dan kemiringan hingga 17 derajat," buka Lisa Wijaya, Chief Operating Officer PT GAD.  

Dengan wheelbase yang lebih panjang, sehingga ruang kabinnya bisa lebih lega memberikan kenyamanan posisi duduk bagi penumpang di baris kedua. 

"Kami harapkan kehadirannya dapat memperluas pilihan konsumen Land Rover di Indonesia. Kami optimis bahwa varian ini mampu menjawab kebutuhan konsumen," harapnya. 

Mobil ini hadir di Indonesia dengan pilihan kursi belakang yang menyatu atau individual executive class. Selain itu ada juga fitur passenger seat away yang bisa menggeser kursi depan makin ke depan untuk memberikan keleluasaan dan kenyamanan pada penumpang di baris kedua. 

Benar-benar memanjakan penumpang nih! (mobil.otomotifnet.com)

Editor : Bagja

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa