Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Peugeot Tampilkan Modifikasi 107 Full Audio di IIMS

Bagja - Selasa, 25 September 2012 | 12:02 WIB
No caption
No credit
No caption

No caption
No credit
No caption

Jakarta - Pasar anak muda cukup menggiurkan, salah satu yang masuk di pasar ini adalah Peugeot dengan memasarkan 107. Sesuai segmennya yang anak muda, city car ini pun dimodifikasi dan dipajang di Indonesia International Motor Show (IIMS) 2012.

"Ya, dengan 107 kami menyasar remaja. Mobil ini kami modifikasi ringan saja," buka CEO PT Astra International-Peugeot, Constantinus Herlijoso.

Modifikasinya terfokus pada interior, semua joknya sudah dilapis ulang dengan kulit berwarna merah-hitam. Memang terlihat jauh lebih sporty.


"Selain itu, sistem audio-videonya juga kami modifikasi," lanjut pria berkacamata ini. Di bagasi belakang sudah lengkap dengan seperangkat speaker yang dibalut kosmetik mulai dari LED hingga boks berwarna merah.

Selain itu LCD TV juga terlihat di bagasi belakang dan konsol dashboard. Modifikasi ini diharapkan menjadi terobosan akan momok mobil Peugeot yang sulit di modifikasi. (mobil.otomotifnet.com)

Editor : Bagja

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa