OTOMOTIFNET - Berbarengan dengan digelarnya ajang Indonesia Internasional Motor Show (IIMS) 2010, PT Garuda Mataram Motor (GMM) selaku pemegang merek Volkswagen (VW) di Indonesia memperkenalkan secara resmi The New Generation of Caravelle.
Model terbaru ini dirilis, sebagai bukti komitmen dari VW mempersembahkan The Internasional Best Selling Car yang telah terjual jutaan unit di Jerman dan Eropa. The New Caravelle ini, hadir dalam dua versi, yakni Short Wheel Base dan Long Wheel Base.
Adapun fitur yang ditawarkan, kedua versi ini dilengkapi dengan mesin berkapasitas 2.000cc dengan teknologi TDI generasi terbaru yang menggunakan teknologi common rail, 4 silinder. Diklaim New Caravelle ini mampu memuntahkan tenaga hingga 180 tenaga kuda dengan torsi maksimal 400Nm.
Keunggulan lainnya ialah, dari segi desain, mulai dari eksterior hingga interior pun menjadi kelebihan dari The New Caravelle. “Mungkin yang paling berbeda ialah dari list krom di sepanjang bawah mobil, dan juga yang terletak di bawah fog lamp,” ujar A. Badawi, National Sales Manager PT. Wangsa Indra Permana.
Untuk target penjualan pun, The New Caravellle ditargetkan laku 10 unit, dalam ajang IIMS 2010. Jumlah tersebut juga sama dengan target penjualan perbulan. “Mengingat memang The New Caravelle baru hadir pertengahan tahun ini, kita hanya targetkan sepuluh unit perbulan,” tambahnnya lagi.
Tertarik? mobil SUV ini di banderol dengan harga Rp. 998 juta rupiah untuk Short Wheel Base. Dan Rp. 1.1 milyar rupiah untuk versi Long Wheel Base. Harga ini berlaku di ajang IIMS 2010 dan juga setelah ajang ini berlangsung.
Penulis/Foto : Heru
Editor | : | Editor |
KOMENTAR