Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pesta Rakyat Otomotif Klaten, Eh Ada Kontes Modifikasi Maskot Klub

Dimas Pradopo - Senin, 28 September 2015 | 07:36 WIB
No caption
No credit
No caption

No caption
No credit
No caption

Klaten - Pesta Rakyat Otomotif (PRP) Klaten sukses digelar pada Sabtu-Minggu (26-27/9). Bagian dari perayaan hari jadi Klaten ke 211 ini digelar di pelataran Candi Sewu, Prambanan Klaten. Di lokasi, PRO Klaten dihadiri berbagai klub motor yang ada di Klaten.

"Agendanya tak hanya kumpul klub saja bro. Namun kami sekaligus mendeklarasikan Kommpol (Komunitas Motor Mitra Polisi Klaten) yang merupakan wadah dari klub motor yang ada di Klaten. Jumlahnya ada 35 klub motor dari yang terdata saat ini ada 55 klub motor," papar Hery Peking selaku wakil ketua Kommpol.


Selain deklarasi tersebut, pastinya beberapa acara juga digelar. Seperti hiburan live musik dangdut dan kontes modifikasi. "Kontes modifikasi maskot klub. Kriterianya enggak ribet seperti, fungsional, sesuai konsep dan temanya. Intinya fun tetapi mengedepankan keamanan berkendara," ujar Deon Aditya dari Erdeve Indonesia yang menjadi eo acara tersebut.

Alhasil sekitar 50-an motor berlomba untuk menjadi maskot klub. Jatuh sebagai pemenang, Honda CB150R yang dimodifikasi ala motor turing dengan full box. Lalu Vespa klasik bersespan dan Yamaha RX-King yang tampak menggunakan pro arm.

Keren bro! (otomotifnet.com)


Editor : Dimas Pradopo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa