Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Usai Dikaji, Rencana MotoGP Indonesia Jalan Terus

Senin, 25 Januari 2016 | 15:32 WIB

Usai mengkaji ulang penyelenggaraan MotoGP Indonesia penyelenggaran MotoGP Indonesia 2017-2019 tetap dilanjutkan.

Hal ini ditegaskan Gatot S Dewa Broto, Deputi V Bidang Harmonisasi dan Kemitraan Kementerian Pemuda dan Olahraga RI di kantornya (25/1).

“Itu (rencana MotoGP Indonesia) tetap jalan meskipun kami ada perubahan sigifikan, tidak jadi di Sentul,” ujar pria yang bertugas sebagai kepala komunikasi Kemenpora kepada otomotifnet.com.

Sebelumnya, pemerintah menolak masterplan yang dibuat oleh Tinton Soeprapto selaku inisiator MotoGP Indonesia.

Masterplan ditolak karena membutuhkan biaya yang bersumber dari APBN untuk membangun area sekitar sirkuit Sentul.

“Master plan ditolak karena dia (Sentul) butuh (pembangunan) surroundingnya,” ucap Gatot.

Lalu dengan deadline 30 Januari apakah pemerintah tengah menunggu pihak Dorna yang membatalkan rencana penyelenggaraan MotoGP Indonesia?

“Lanjutannya MotoGP tetap 2017-2019. Ya kita berharap Dorna bisa memahamilah,” pungkas pria yang berasal dari Kemenkominfo ini.

Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa