Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Asia Talent Cup: Gerry Salim Bawa Indonesia Raih Podium Dua

DAB - Sabtu, 12 Maret 2016 | 13:57 WIB
No caption
No credit
No caption

THAILAND - Pembalap muda Indonesia, Gerry Salim berhasil membawa Indonesia naik ke podium dua di race pertama Asia Talent Cup (ATC) di Chang International Circuit, Thailand (12/3). Gerry Salim menempati posisi kedua sejak balapan menyisakan empat lap

Hingga lap pamungkas, ia berhasil melakukan slip stream dan menerobos ke posisi tiga. Secara kasat mata, Gerry Salim menjadi pembalap ketiga yang melewati garis akhir setelah kalah tipis dari pembalap Somkiat Chantra (Thailand) yang terkena penalti.  

Ia dikenai penalti karena melebar selepas tikungan terakhir yang menyebabkannya keluar lintasan. Somkiat Chantra pun langsung tancap gas menuju garis finish. Tindakannya ini dinilai memotong jalur yang membuatnya dikenai penalti dan  membuat posisi Gerry salim naik ke podium dua dan Ryusei Yamanaka (Jepang) naik ke podium tiga. 

NYARIS PODIUM GANDA

Jika balapan berjalan seperti ini tanpa ada musibah yang menumpa Andi Farid Izdihar alias Andi Gilang, maka Indonesia berkemungkinan meraih podium ganda melalui Andi Gilang dan Gerry Salim. Nahasnya, Andi Gilang terjatuh dan keluar dari balapan saat menyisakan lima lap

Andi Farid Izdihar saat berhenti melanjutkan balapan

Padahal pembalap berusai 18 tahun ini kerap bersaing untuk memimpin lomba dengan Ai Ogura (Jepang) yang berhasil amankan podium tertinggi. Sejak sesi latihan, Andi Gilang sedang dirundung demam namun Andi Gilang masih menjadi yang tercepat. (otomotifnet.com)

HASIL LOMBA

1. Ai Ogura Jepang
2. Gerry Salim Indonesia +0,151
3. Ryusei Yamanakan Jepang +0,409
4. Somkiat Chantra Thailand +0,615
5. Kazuki Masaki Jepang +0,753
................................................
8. Irfan Ardiansyah Indonesia +32,017
15. Dwiki Suparta Indonesia +55,811
16. Alif Utama Indonesia +1:24,697
DNF Andi Farid Izdihar Indonesia

Editor : DAB

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa