Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Cara Setel Jarak Bebas Rem, Kopling dan Gas

Kamis, 23 Juni 2016 | 08:31 WIB
Tips Setel Jarak Bebas
Fariz/otomotifnet
Tips Setel Jarak Bebas

Otomotifnet.com - Jarak bebas ini enggak main-main fungsinya, salah setel bisa bikin prosesi riding kurang nyaman. Padahal pengerjaannya gampang kok.

Bisa dilakukan sambil menunggu adzan buka puasa berkumandang.

Langsung, kita setel jarak bebas rem belakang, jarak bebas kopling dan jarak bebas gas.

Sudah siap? Yuk Simak Tips Setel Jarak Bebas yang satu ini!! (Otomotifnet.com / Fariz)

Jarak Bebas Rem Teromol

Jarak bebas pedal rem belakang adalah 20 sampai 30 mm diukur dari ujung pedal.

“Jangan biarkan terlalu dalam karena bahaya ketika harus rem secara mendadak, kaki akan menginjak terlalu dalam untuk menghentikan lajunya,” buka Titut Winarto kepala mekanik AHASS Wahana – Kalimalang, Jaktim.

Untuk penyetelannya mudah. Hanya cukup memutar mur penyetel yang berada di paha rem, kalau terlalu keras bisa pakai kunci pas 12 atau 14, tiap motor bisa berbeda.

Sedang untuk skutik yang sudah ada fitur brake lock ada penyesuaian khusus.

“Skutik yang menggunakan brake lock jangan disetel terlalu dalam, karena brake lock bisa tidak berfungsi. Sebaliknya jika terlalu dekat maka akan sulit untuk menguncinya,” lanjut pria ramah ini.

Jarak Bebas Tuas Kopling

Kemudian, setel jarak bebas tuas kopling pada jarak 10 sampai 20 mm diukur dari bagian ujungnya.

Caranya atur setelan di atas rumah tuas kopling. Longgarkan mur pengunci terlebih dahulu kemudian putar adjuster untuk mendapatkan jarak main yang tepat.

Kalau keras bisa menggunakan tang sebagai alat bantu.

Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa