Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

New Renault Koleos Punya Mesin Bensin dan Diesel

Minggu, 24 Juli 2016 | 09:32 WIB
No caption
No credit
No caption

Paris - New Renault Koleos yang akan diluncurkan kuartal terakhir tahun ini atau sekitar bulan Oktober 2016 memiliki mesin cukup lengkap. Mau mesin bensin maupun diesel tersedia.

Mau bensin sCe 145 (2.000 cc) dan sCE 170 (2.500 cc) atau diesel tipe ENERGY dCi 130 (1.600 cc) dan dCi 175 (2.000 cc). Semuanya tersedia pilihan transmisi manual 6-speed dan otomatis CVT. Dan disiapkan pula 4WD dan 2WD.

No caption
No credit
No caption
Mesin Renault Koleos

Untuk mesin bensin 2.000 cc mempunyai power/tenaga maksimum sebesar 106 DK di 6.000 rpm dan maksimum torsi 200 Nm di 4.400 rpm. Sedangkan bensin 2.500 cc lebih besar lagi dengan tenaga maksimum 126 DK di 6.000 rpm dan torsi 233 Nm di 4.000 rpm. 

Pantas saja saat test New Renault Koleos mesin 2.500 cc di trek off-road, tidak sulit untuk melintasi berbagai kontur jalan. Terutama untuk mendapatkan torsi tak perlu injak pedal gas dalam-dalam. Apalagi ditunjang adanya 4WD Full dan Auto.

Pun ketika dijajal di medan on-road alias jalan raya perkotaan dan high way. Guna mendapatkan tenaga puncaknya tidak lah sulit. Dengan transmisi CVT X-Tronik, cukup mudah diajak berakselerasi dan responsif di kecepatan rendah hingga menengah. 

Renault Koleos jajal trek offroad

Namun mohon maaf kalau tidak bisa merasakan di kecepatan tinggi, lantaran batas kecepatan sangat dibatasi di jalan di Perancis. Sehingga kurang dapat menjajal dengan kecepatan di atas 90 km/jam. 

Next, pasti akan dibahas jika New Kaleos ini sudah datang ke Tanah Air untuk di test drive kembali.

Nah, untuk mesin diesel 1.600 cc sanggup mengeluarkan tenaga maksimum 96 DK di 4.000 rpm dan torsi maksimum 320 Nm di 3.750 rpm. Untuk yang 2.000 cc-nya, punya tenaga maksimum 130 DK di 3.750 rpm dan torsi mencapai 380 Nm di 2.000 rpm. 

Patut dicoba nih dipasarkan di Indonesia. Iya kan?

Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa