Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MINI John Cooper Works Challenge: Challenge Accepted!

andy - Jumat, 26 Agustus 2016 | 14:14 WIB

Terinspirasi oleh ajang one make race MINI Challenge, MINI pun kembali menjawab permintaan publik akan hot hatch yang lebih ‘beringas’ dibandingkan versi John Cooper Works (JCW). Alhasil, lahirlah MINI John Cooper Works Challenge yang akan memulai debutnya di Goodwood Festival of Speed 2016.

Ubahan yang paling drastis di MINI edisi terbatas ini ialah di sektor handling. Kini suspensinya menggunakan paket sport keluaran Nitron, limited slip differential dari Quaife, rem depan berukuran 330 mm dengan 4 pot caliper dari Brembo, serta brake pad Mintex. Selain itu MINI juga mengadopsi velg lightweight alloy Dynamic Pro Race berdiameter 17 inci dengan balutan ban Michelin Pilot Sport Cup 2 untuk melengkapi ubahannya.

Selain sektor kaki-kaki, MINI juga merombak dapur pacu JCW Challenge. Mesin 1.997 cc 4 silinder TwinPower Turbo berkekuatan 228 dk tetap dipertahankan namun dengan ubahan pada air intake yang kini berukuran lebih besar. Sementara transmisi yang tersedia kini hanya 6-percepatan manual saja.

Bagaimana dengan eksterior dan interior sang hot hatch? Ya, MINI JCW Challenge kini dibalut warna bodi White Silver dengan dukungan paket JCW Pro Aero Kit. Di kabin hadir Carbon Black Fabric Seat berpadukan balutan aksen Dinamica Cloth serta Piano Black Trim. Sayangnya MINI hanya akan menghadirkan varian ini sebanyak 100 unit dan dipasarkan khusus di Britania Raya saja.

Editor : andy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa