Jakarta - Keluhan mulai berdatangan ke meja redaksi OTOMOTIFNET soal spesifikasi kaki-kaki Toyota Calya dan Daihatsu Sigra. Utamanya soal suspensi belakang yang amblas kalau mobil ini diisi muatan full (7 penumpang) seperti di iklan.
Pertanyaan besarnya: Sebenarnya mobil ini bisa enggak sih mengangkut penumpang full? Jawabannya sudah pasti bisa, namun ada tapinya..
"Bisa kok, tetap bisa digunakan. Memang amblas, tapi enggak mentok. Tapi ini kan masih baru, enggak tau kalau sudah dipakai setahun lebih nantinya," ujar Ade Habibie, salah satu pengguna Toyota Calya yang juga pendiri komunitas Calya Sigra Community (CALSIC).
Jadi, menurut Habibie, ya memang tetap bisa digunakan meski secara tampilan terlihat tidak porposional, karena bagian belakang jadi lebih rendah dari bagian depan. Dan apakah ini secara teknis dianggap bermasalah?
"Amblas ya? Bahaya sih enggak, cuma tingkat kenyamanan aja jadi berkurang," ujar General Repair Service Manager, Workshop Department, Technical Service Division, PT Toyota Astra Motor Iwan Abdurahman.
Iwan melanjutkan, pada dasarnya hampir semua mobil kalau muatannya berlebih pastinya akan amblas juga. Namun, khusus Toyota Calya, sudah diperhitungkan agar kalaupun amblas masih dalam tahap yang wajar dan aman secara teknis.
"Semua sudah kita perhitungkan sebenarnya. Kalau dibuat keras sekali, memang tidak amblas, tapi kan jadi tidak nyaman. Intinya ada keseimbangan antara kenyamanan dengan kapasitas beban," tambahnya.
Nah, jadi meski tetap tidak enak dilihat, mobil tetap aman digunakan. Jadi kalau ditanya sebenarnya bisa enggak sih Toyota Calya dimuati 7 orang penumpang? Jawabannya ya bisa saja.. (otomotifnet.com)
Editor | : | Bagja |
KOMENTAR