Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Honda Jazz Spotlight Edition Siap Mejeng di Paris Motor Show!

Bagja - Kamis, 29 September 2016 | 14:55 WIB
No caption
No credit
No caption

Paris - Honda sipa menampilkan edisi khusus dari hacthback andalannya, Honda Jazz di Paris Motor Show tahun ini. Disebut Honda Jazz Spotlight Edition, seperti apa sih istimewanya versi ini?

Dikatakan Honda, Jazz edisi Spotlight ini merupakan evolusi dari konsep Honda Jazz Keenlight yang sempat dipajang di Geneva Motor Show awal tahun lalu. Punya warna bodi dasar hitam, sejumlah aksen ditambahkan pada bodinya sehingga beda dari varian standar.

Salah satunya grafis custom yang punya komposisi warna dan corak unik. Juga grill yang punya dua aksen hitam dan gold, senada dengan warna sepasang spion pintu kanan dan kiri, juga laburan warna pada pelek palang-nya.

Honda Jazz Spotlight Edition

Nuansa 'Spotlight' juga akan ditampilkan pada kabinnya, terutama pada bagian dasbor, trim pintu, lingkar setir sampai karpet lantai custom dan jok kulit. Sedang fitur lain seperti Honda Connect Infotaintment System, tetap disematkan.

Untuk pasar Eropa, akan disuguhkan mesin berkapasitas 1.3 liter i-VTEC yang sanggup menghasilkan daya sebesar 102 dk. Mesin tersebut bersanding dengan transmisi otomatis CVT atau transmisi manual 6 percepatan. (otomotifnet.com)

Editor : Bagja

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa