Yogyakarta - Salah satu moment menarik pada pembukaan Kustomfest 2016 siang tadi (8/10) adalah kehadiran Sri Sultan Hamengkubuwono X, raja Kasultanan Yogyakarta yang juga Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY). Di panggung utama, pria 70 tahun ini sempat 'ngegas' salah satu motor kustom dalam kondisi diam. Blaaaar...
Bahkan Harley-Davidson Sportster Kustom garapan Retro Classic Custom berjuluk Kebo Bule yang akan dijadikan lucky draw ini diberi tanda tangan spesial di bagian tangki. Menurutnya, dari Kustomfest yang didasari kreatifitas dan inovasi, karya lokal bisa berkembang sampai ke mancanegara.
"Hanya dengan cara demikian Yogyakata bisa leading di sektor kreatifitas dan inovasi, dengan demikian kita bisa survive, bahwa legenda bisa tetap dilanjutkan dalam tantangan zaman," ungkapnya.
Kreatifitas ini terbukti telah mampu menggerakan perekonomian lokal, khususnya Yogyakarta sebagai kota penyelenggara. "Dari sektor Industri kecil menengah, permintaan SDM ataupun hasil-hasil karya juga jadi meningkat berkat Kustomfest 2015 silam," papar Ir.Endang Sri N,MM dari Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi dan UKM Provinsi DIY.
"Pendapatan daerah juga tentunya meningkat karena mampu menarik visitor baik yang dalam negeri ataupun dari luar negeri untuk melihat secara langsung perhelatan akbar tahunan ini," tambah Lulut Wahyudi Diretor Kustomfest.
Tahun ini Kustomfest sudah bergulir untuk kelima kalinya. Penggemar motor dan mobil kustom dari seluruh Indonesia berkumpul di Yogyakarta untuk mengadu kreatifitas membangun motor dan mobil kustom dengan juri dari dalam dan luar negeri. Selain itu, beragam konten menarik lainnya disuguhkan selama dua hari. (otomotifnet.com)
Editor | : | Dimas Pradopo |
KOMENTAR