JAKARTA - Tiga hari menjelang sesi latihan pertama MXGP Indonesia yang digelar di Pangkalpinang, Bangka Belitung 3-5 Maret mendatang, ada saja kendala yang mendatangi. Salah satunya adalah tersendatnya bahan bakar dan logistik pembalap di bea cukai.
Hal ini disampaikan langsung oleh Ketua IMI DKI Jakarta, Alfonsus Judiarto dalam konfrensi pers di Kementerian Pariwisata, Jakarta Pusat (27/2). "Kendala kami saat ini adalah tersendatnya sparepart, bahan bakar, dan logistik di bea cukai. Semoga saja pak Menteri Pariwisata dan pak Gatot (Dewa Broto) dari Kemenpora bisa membantu," ujar Judiarto.
"Sebab jika terlalu malam, takutnya jalur laut yang digunakan untuk mengantar barang-barang tersembut terhambat karena laut pasang. Kalau begitu harus menggunakan Pesawat Kargo, ini akan menambah biaya," sambungnya.
Selain itu, para pembalap sudah tiba di bandara Soekarno-Hatta, Banten hari ini. Mereka ada yang menunggu jam 6 sore untuk terbang ke Pangkalpinang dan ada juga yang berlibur sejenak di Bali. (Otomotifnet.com)
Editor | : | DAB |
KOMENTAR