Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Presley Martono Balapan di Eurocup Formula Renault 2.0

Jumat, 10 Maret 2017 | 00:02 WIB

Jakarta – Pembalap Indonesia kembali akan meramaikan kompetisi balap open wheel internasional, setelah Presley Martono memutuskan ikut Eurocup Formula Renault 2.0 tahun ini.

Dalam tatap muka dengan media di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis (9/3), Presley Martono yang didampingi ayahnya Perry Martono menceritakan rencananya berkompetisi di benua Eropa itu.

Setelah sukses mengharumkan nama Indonesia dengan menjadi juara Formula 4 South East Asia (F4 SEA) 2016/2017, Presley kini siap bersaing di level lebih tinggi. Yaitu balapan Eurocup Formula Renault 2.0.

Ini adalah balapan yang dikelola oleh Renault Sport dan menjadi kategori utama dari World Series by Renault. Balapannya di sirkuit di Eropa, menjadi supporting race event besar seperti F1 Monako dan balap ketahanan European Le Mans Series.

Presley yang kini berusia 16 tahun, akan memperkuat tim Mark Burdett Motorsport, ditemani pembalap wanita asal Polandia, Julia Pankiewicz.

Dari sembilan tim peserta, tim asal Inggris itu jadi satu-satunya yang hanya memakai dua pembalap. Kebanyakan diperkuat empat pembalap.

Balapan ini diikuti 30 pembalap dari berbagai negara. Selain dari Eropa, juga ada dari Amerika, Australia dan Amerika Selatan. Dari Asia, Presley nantinya akan bersaing dengan pembalap asal Tiongkok dan Malaysia.

“Kami memilih Mark Burdett Motorsport karena ini merupakan tim Inggris. Saya berharap komunikasi di tim akan berjalan lebih lancar,” kata Perry Martono yang merangkap manajer Presley.

Komunikasi lancar maksudnya, menurut Presley, karena dirinya lebih sering berkomunikasi dengan bahasa Inggris, ketimbang tim lain yang berasal dari Jerman, Italia, Belanda ataupun Perancis.

“Tim ini juga direkomendasikan oleh Renault karena mereka akan memantau perkembangan Presley dalam satu tahun ini,” lanjut Perry.

“Selain itu, yang tak kalah penting, Renault menyediakan driver’s coach yang akan membantu Presley membalap dengan lebih baik dan cepat,” jelas Perry yang terus mendukung anaknya untuk berkiprah di balap internasional. (Otomotifnet.com)

Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa