Losail – Sejumlah pembalap Indonesia, termasuk Astra Honda Racing Team (AHRT) yang berlaga di seri kedua Asia Talent Cup (ATC) di sirkuit Losail, Qatar, akan disaksikan oleh pembalap MotoGP
ATC putaran kedua ini digelar bersamaan dengan ronde pembuka MotoGP 2017. AHRT yang diperkuat Gerry Salim, Irfan Ardiansyah, Lucky Hendriansya dan Muhammad Erfin Firmansyah akan berbagi panggung dengan para pebalap papan atas MotoGP.
Selain bersaing dengan pembalap dari berbagai negara, seperti juga yang dilakukan pembalap MotoGP, mereka juga memiliki kesempatan untuk menyaksikan langsung dan merasakan kuatnya suasana kompetisi seri pembuka kejuaraan dunia MotoGP.
Para pebalap Indonesia binaan PT Astra Honda Motor (AHM) itu, menatap seri kedua ini sebagai kesempatan besar untuk mencetak prestasi yang lebih tinggi dari penampilan perdana di sirkuit Chang, Buriram, Thailand.
Bagi Gerry, Losail adalah sirkuit yang istimewa. Tahun lalu ia meraih podium tertinggi. Sementara Irfan finish kesembilan.
“Saya akan berusaha meraih hasil terbaik di seri Qatar. Saya memiliki modal catatan prestasi yang bagus tahun lalu, naik di podium pertama ATC,” ujar Gerry Salim.
Bagi Lucky dan Erfin, keduanya akan merasakan balapan di Losail untuk pertama kalinya.
“Hasil positif seri pertama menjadi pengalaman terbaik bagi mereka untuk menghadapi seri kedua ini. Berbagi panggung dengan pebalap top MotoGP pun bisa menjadi momen berharga bagi pembalap untuk menambah semangat meraih prestasi terbaik,” ujar GM Marketing Planning & Analysis Division PT AHM, Agustinus Indraputra.
ATC Qatar digelar 23-26 Maret, race 1 pada hari Sabtu dan race 2 hari Minggu. (Otomotifnet.com)
Editor | : |
KOMENTAR