Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Bantai VW Golf, Honda Civic Type R Tetapkan Rekor FWD Baru di Nürburgring

Fransiscus Rosano - Rabu, 26 April 2017 | 13:15 WIB
No caption
No credit
No caption

Jerman - Setelah Desember 2016 silam rekor trek Nürburgring Nordschleife dipegang VW Golf GTI Clubsport S dengan waktu 7.47.19, kini Honda membantainya dengan Civic Type R anyar dengan menetakpkan rekor baru.

Bukan main, rekor baru yang diciptakan Honda Civic Type R itu membuat selisih hampir 4 detik dibanding VW Golf dulu. Tepatnya, di 7 menit 43,8 detik.

Luar biasa!

Rekor baru tersebut tentunya untuk mobil dengan penggerak roda depan (FWD) tercepat di salah satu trek tersadis di dunia, Nürburgring Nordschleife, di Rhineland-Palatinate, Jerman.

Waktu tersebut diraihnya dalam fase terakhir pengetesan mobilnya, ketika kondisi trek kering dan temperatur sekitar yang optimal sehingga memberi performa ban dan penggerak maksimum. Efeknya, waktu baru ini lebih cepat hampir 7 detik dibanding Honda Civic Type R generasi sebelumnya.

No caption
No credit
No caption
Spesifikasi yang dipakai untuk memecahkan rekor sama dengan versi produksi. Roll cage murni hanya untuk alasan keselamatan, bukan menambah rigiditas
Kecepatan menikung Type R meningkat karena penggunaan jarak dan lebar ban yang lebih besar, wheelbase lebih panjang, suspensi multi-link baru di belakang hingga solusi aerodinamika baru

Faktor utamanya, tentu berkat mesin baru 2.0 liter VTEC Turbo Civic Type R dengan 316 dk dan torsi 400 Nm yang dipasangkan ke transmisi manual 6-percepatan dengan rasio lebih rendah.

Lanjut ke bodi, bobot lebih ringan 16 kg dibanding model sebelumnya dan tingkat kekakuan torsional 38 persen lebih tinggi meningkatkan respon setir dan stabilitas menikung. Kemudian, suspensi belakang multi-link baru juga memperbaiki kestabilan ketika mengerem dan mengurangi body roll.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa