Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Honda Luncurkan Skutik Premium SH150i, Harganya Hampir Dua Kali Lipat Aerox 155VVA

Jumat, 28 April 2017 | 10:53 WIB
No caption
No credit
No caption

Jakarta - PT Astra Honda Motor (AHM) meluncurkan model terbarunya di hari pertama penyelenggaraan Indonesia International Motor Show (IIMS) 2017, Kamis (27/4).

Motor baru ini berlabel SH150i, yang merupakan skutik premium berkapasitas 150 cc. Skutik ini diimpor langsung dari negara pembuatnya, Vietnam.

"SH150i salah satu skutik terpopuler Honda di Eropa. Sekarang kami hadirkan di Indonesia sebagai model premium yang merepresentasikan gaya hidup kelas atas," ujar Toshiyuki Inuma, President Director AHM.

Dari segi fitur, SH150i telah mengusung fitur keamanan canggih seperti Smart Key System yang punya switch on/off, Answer Back System, dan Anti Theft Alarm System yang terintegrasi dalam 1 unit remote.

Sementara dari segi desain, skutik ini mengusung gaya yang elegan khas motor Eropa. Skutik ini juga terlihat modern dengan penyematan lampu LED dan lampu iluminasi biru di bagian fascia yang mewah.

AHM meluncurkan skutik SH150i di hari pertama IIMS 2017

Bicara mesin, skutik ini mengusung spesifikasi liquid cooled, 4-stroke, SOHC, 150cc eSP. Sedang framenya menggunakan high-tensile steel tubular underbone yang rigid dan kuat.

Peleknya dibekali die-cast aluminium berukuran 16 inci dengan aplikasi ban tubeless. Asyiknya lagi, sudah dibenamkan fitur pengereman ABS sebagai standar.

SH150i dipasarkan dengan pilihan warna Pearl Jasmine White, Poseidon Black Metallic dan Candy Luster Red. Skutik ini dipasarkan dengan harga Rp 44,9 juta. Bisa diinden mulai sekarang di dealer Wing Honda dengan waktu pengiriman unit mulai Juni mendatang.

SH150i ditargetkan terjual sebanyak 200 unit per tahun.(Otomotifnet.com)

Editor : Dimas Pradopo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa