Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Enam Alasan Dipilihnya Takuya Tsuda Gantikan Alex Rins

Sabtu, 29 April 2017 | 11:14 WIB

Otomotifnet - Takuya Tsuda menjadi bahan perbincangan lantaran dirinya bakal menjadi joki pengganti Alex Rins yang sedang menjalani fase penyembuhan rentang 6-8 minggu.

(BACA JUGA: Penyembuhan Cedera, Alex Rins Diganti Tsuda)

Ngomong-ngomong kok bisa-bisanya Takuya Tsuda yang menggantikan Alex Rins dan bukan pembalap lain yang lebih berpengalaman.

Beberapa fakta ini jadi alasan Team Suzuki Ecstar memilih Tsuda. (otomotifnet.com)

1. Tim Suzuki MotoGP memang memeilik test rider kawakan seperti di 2014 saat punya Randy de Puniet dan musim ini hanya ada Takuya Tsuda sebagai test rider-nya.

2. Takuya Tsuda merupakan pembalap yang dibina Suzuki pabrikan yang bermarkas di Hamamatsu, selain itu diharapkan Tsuda bisa menjadi second opinion untuk pengembangan riset GSX-RR 

3. Tsuda bukan orang kemarin sore di kejuaraan balap motor lho karena dia merupakan juara All Japan Road Racing Championship (kejuaraan balap motor tertinggi di Jepang).

4. Dia juga berlaga di balap ketahanan Suzuka 8 Hours dan meraih pole position di musim 2016.

5. Joki yang favorit dengan angka 12 itu sudah kenal dan paham karakter besutan GSX-RR karena di tes pramusim Valencia dan private test di Jerez ikut serta menunggangi GSX-RR.

6. Takuya Tsuda kemungkinan tak cuma tampil di MotoGP Jerez, dia dipersiapkan untuk MotoGP Le Mans akhir Mei mendatan buat berjaga-jaga kalau-kalau Alex Rins belum sembuh benar.

Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa