Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Glass Fusion Kerjasama Dengan Asuransi, Kaca Retak Atau Pecah Dicover

Senin, 1 Mei 2017 | 19:09 WIB

JAKARTA –Glass Fusion bekerjasama dengan Arta Graha General Insurance memberi program khusus free asuransi all risk untuk kaca.

Asuransi ini mengcover segala bentuk kerusakan baik retak ataupun pecah yang disebabkan tindak kejahatan dan bencana alam.

“Umumnya kalau asuransi untuk kendaraan baru saja atau yang sudah di atas 7 tahun dan pengajuannya kalau kerusakannya 75%. Nah ini kita kasih gratis untuk yang membeli paket full,” ucap Jonathan Susanto, General Manager V-Kool Flagship Outlet.

Premi yang diberikan juga menarik, yakni premi resmi Rp 400 ribu selama dua tahun dan untuk seluruh jenis mobil tanpa batasan usianya.

Glass Fusion juga memberikan potongan harga sampai Rp 700 ribu untuk paket  treatment dan cicilan 0 persen untuk nasabah bank BCA dan Mandiri.

Treatment dimulai dari harga Rp 500 ribu sampai 2 juta. Meliputi jasa restorasi dan pembersihan kaca dari noda kerak air dan jamur dengan garansi 2 tahun apabila kaca buram, menguning dan terkelupas,” tambah Jonathan.

Syaratnya, pengguna Glass Fusion wajib mencuci mobil dengan ph netral dan tidak mengandung ammonia per 2 minggu.

Menghilangkan noda yang menempel dengan nylon puff dan air sambil menggosok ringan permukaan kaca pada satu bulan sekali.

Glass Fusion sendiri merupakan treatment yang membuat permukaan kaca menjadi benar-benar halus dan mulus sehingga air dan kotoran tidak mudah menempel.

Air hujan bakal otomatis ‘kepleset’ dari kaca sehingga pandangan lebih jelas.

Sementara itu, kesempatan tampil di IIMS 2017 ini menjadi ajang yang spesial bagi Glass Fusion.

Lantaran ini merupakan kali pertama tampil mandiri dengan menempati booth sendiri. Biasanya, selalu ada di booth V-Kool. (Otomotifnet.com/Dwi)

Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa