Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Tampang Suzuki Baleno Mengalami Transformasi Jadi Kayak Gini

Andhika Artawijaya - Kamis, 3 Agustus 2017 | 13:27 WIB
No caption
No credit
No caption

Jakarta - Keren! Kata itu yang pertama terucap ketika melihat sosok Suzuki Baleno terbaru yang rencananya akan resmi diluncurkan di ajang GIIAS 2017 pada 10-20 Agustus mendatang di ICE BSD, Tengerang.

Kalau Anda tahunya Baleno sebelumnya bersosok small sedan, kali ini Suzuki melakukan transformasi besar-besaran di Baleno terbaru ini.

Kini Baleno tampil sebagai hatchback, dengan desain yang kental gaya Eropa. Maklum, Baleno merupakan global model Suzuki.

Pabrikan berlambang S besar ini coba menghadirkan aura sporty di setiap sisi body. Mulai dari fascia depan dengan gril model curve berlapis chrome. Dipadu bumper berkasen sporty.

No caption
No credit
No caption
Struktur bodi belakangnya kental gaya Eropa

Makin keren bentuk lampu utama yang mirip mata elang. Penyorot kepekatan malamnya sudah menganut HID Projector, di bawahnya dihias DRL.

Tak lupa Suzuki juga menyematkan dua buah foglamp bulat di area kanan kiri bumper depan.

Nah, tekukan body samping dan struktur body belakangnya lah yang kental gaya Eropa, dengan aksen sedikit membulat, dikombinasi garis-garis tegas.

Oh iya, lampu belakang juga sudah mengusung LED. Plus di bumper belakang yang jg terlihat sporty, terlihat ada 4 buah sensor parkir.

No caption
No credit
No caption
Posisi dasbor yang tampak tinggi

Asyiknya lagi nih, pada bagian kaki-kaki hatchback terbaru andalan PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) 4W ini, 4 buah rodanya pakai lingkar pelek 16 inci dan ukuran ban 195/55-R16.

Hemm.. memang keren. Termasuk ketika Otomotifnet.com masuk ke dalam kabinnya.

Meski kesan pertama saat melihat tampilan dasbornya, terbilang agak aneh. Selain posisi dasbor yang tampak tinggi, bentuknya juga tak biasa.

Tapi, desain panel tengah yang bersemayam head unit, cukup enak dinikmati. Pada sisi kiri dan kaman head unit, terdapat ventilator AC, sementara bagian bawahnya ditempatkan deretan tombol untuk mengoperasikan AC dan sistem ventilasi kabin. Plus tombol hazard.

Kerennya lagi, di antara deretan tombol AC, disematkan indikator bulat untuk menginformasikan suhu AC, dengan format digital.

No caption
No credit
No caption
Tampilan dasbor

Nah, baik head unit, fentilator AC tengah dan panel sakelar pengaturan suhu kabin, dirancang membetuk segi tiga.

Oh iya, baik dasbor, trim pintu dan jok dikasih nuansa hitam. Namun terlihat lux dengan kombinasi warna silver titanium dan chrome. Sementara plafonnya diberi rona beige.

Ruang dalam kabin juga tergolong luas. Baik saat duduk di bangku baris depan mau pun belakang, posisi kaki sangat lega. Padahal postur tubuh Otomotifnet.com terbilang jangkung, yakni setinggi 180 cm.

Jarak dari kepala ke plafon juga masih lega. Pokoknya lumayan nyaman deh.

Duduk di bangku baris depan mau pun belakang, posisi kaki sangat lega

Bagaimana dengan performa mobil yang dijuluki The Complete Hatcback ini? Tenang, nanti akan dibahas saat Baleno resmi diluncurkan 10 Agustus.

Karena dalam acara Media Test Drive Suzuki Baleno yang digelar PT SIS 4W dari kawasan SCBD, Jakarta Selatan menuju Bogor (PP), kami sempat mampir ke sirkuit Sentul untuk menjajal akselerasi dan kemampuan handlingnya. Termasuk konsumsi bahan bakarnya.

So, stay tune di Otomotifnet.com ya! (Otomotifnet.com)

Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa