Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Bukan Cuma Cantik, MV Agusta Kini Lebih Cinta Lingkungan dan Gak Berisik

Parwata - Selasa, 15 Agustus 2017 | 20:21 WIB
No caption
No credit
No caption

ITALIA - Regulasi emisi Euro 4 kini sampai ke Varese, Italia, rumah asal moge berdesain cantik, MV Agusta. Untuk meresponnya, pabrikan ini baru saja merilis line up tahun 2018 yang sudah kompatibel dengan standar emisi Euro 4.

MV Agusta mengklaim teknologinya dapat mereduksi emisi gas buang hingga 50%, serta suara yang tereduksi sampai 48 %. Pabrikan ini juga mengklaim produknya tetap menjaga karakter yang berorientasi performa.

Nah, motor apa saja yang sudah lolos Euro 4 dari MV Agusta?

Pertama ada Super Sport F3, baik versi 675 maupun 800. MV F3 mendapat balance shaft baru yang mereduksi suara. Cover mesin yang lebih tebal melindungi mesin dan juga memiliki peran dalam mereduksi suara mesin secara keseluruhan, tapi tidak meninggalkan suara khas dari mesin 3 silinder.

Versi 800 mendapat per klep masuk dan buang baru yang mengurangi beban lateral, sedangkan exhaust manifold mendapat katalitik konverter baru berukuran 83x90mm. Silencer knalpotnya kini lebih besar untuk mengurangi suara knalpot, tapi tetap memiliki suara khas MV Agusta.

MV Agusta lolos emisi euro4

Sistem elektronik MVICS (Motor & Vehicle Integrated Control System) juga ikut diupdate untuk menyesuaikan perubahan mekanikal mesin, serta menambah respon gas ride by wire-nya.

Semua perubahan tersebut tidak mengurangi tenaga versi 675, yakni tetap 128 dk. Namun pada F3 800 tenaganya berkurang 4 daya kuda, menjadi 144 dk.

Varian yang juga mendapat sentuhan Euro 4 yakni Dragster 800 RR yang menerima ubahan yang sama dengan F3 800, ditambah exhaust valve untuk menambah torsi putaran bawah. Versi Euro 4 ini menghasilkan tenaga 140 dk.

Selain F3 dan Dragster 800 RR, belum ada informasi mengenai produk MV Agusta lainnya, yang sudah menerapkan standar Euro 4. (Otomotifnet.com / Rangga)

Editor : Dimas Pradopo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa