Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Rekor Ini Bikin Honda Civic Type-R Pantas Dipinang

Parwata - Jumat, 18 Agustus 2017 | 18:04 WIB

JAKARTA- Hingga Kamis minggu ini (17/8), Honda Civic Type-R yang tampil di ajang GIIAS 2017 ternyata sudah laku 21 unit.

Padahal target yang ditetapkan APM Honda yaitu PT Honda Prospect Motor selama perhelatan 10 hari itu adalah 10 unit.

Jatah 'tahap pertama' buat Civic Type-R di semester kedua 2017 totalnya 50 unit. 

Harga per unitnya Rp 995 juta on the road (Jabodetabek).

Enggak berlebihan kalau Honda Civic Type-R punya magnet kuat.

April yang lalu mobil ini mencatatkan rekor sebagai mobil penggerak roda depan (Front-Wheel Drive) tercepat di sirkuit legendaris Nurburgring Nordschleife. 

Sirkuit yang terletak di Jerman tersebut memang terkenal sebagai salah satu sirkuit yang kerap digunakan untuk pengetesan mobil baru hingga ajang pemecahan rekor catatan waktu tercepat.

Pabrikan sports car hingga supercar kerap menggunakan sirkuit sepanjang 20,8 km tersebut sebagai ajang pembuktian tentang mobil tercepat. 

Salah satu persaingan terpanas ada pada mobil FWD, dimana Honda Civic Type-R kerap bersaing ketat dengan Volkswagen Golf GTi. 

Namun untuk tahun ini, Honda Civic Type-R keluar sebagai sport sedan FWD tercepat di Nurburgring dengan membukukan waktu 7:43.80 untuk satu lap.

Editor : erie

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa