Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Dulu Mobil Bapak-Bapak, Sekarang Volvo Juga Disukai Kaum Muda

Minggu, 20 Agustus 2017 | 16:20 WIB

TANGERANG - Di Indonesia, Volvo sempat mendapat image sebagai mobil orang tua. Maklum, karena selain pernah jadi mobil menteri di jaman orde baru, Volvo juga banyak dipakai oleh konglomerat di masa itu. 

Sekarang Volvo sudah kembali ke Indonesia, dan anggapan mobil orang tua pun perlahan pudar.Karena menurut pernyataan salah satu sales Volvo, selama pameran GIIAS, banyak orang berusia 30-an yang tertarik dengan brand asal Swedia ini.

Orang-orang tersebut menilai bahwa desain mobil Volvo sekarang ini terlihat dinamis dan sporti, terutama untuk V40 dan S60.Meski sudah banyak kaum muda yang menyukai Volvo, namun tak sedikit juga orang berusia mapan yang kepincut dengan Volvo. 

"Banyak juga pembeli Volvo yang berada di rentang usia 40-50 tahunan, yang mana mereka itu sudah berkeluarga, serta pastinya mapan," kata Bayu, salah seorang sales Volvo.

Tak beda jauh dengan yang berusia lebih muda, pembeli Volvo yang berada di rentang usia 40-50 tahunan ini juga banyak yang menilai bahwa Volvo terbaru memiliki desain yang jauh lebih modern dari sebelumnya.Tuh, Volvo udah bukan jadi mobil orang tua lagi kan. (Otomotifnet.com)

Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa