Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mesin Kawasaki Versys-X 250 Kegerahan Saat Macet? Ini Trik Bikin Lebih Adeeemmm...

Dimas Pradopo - Rabu, 30 Agustus 2017 | 17:52 WIB
No caption
No credit
No caption

JAKARTA - Kawasaki Versys-X 250 memang didesain untuk turing jalan jauh, banyak angin bro!

Cuma ada ganjalan yang sering terasa ketika menghadapi kemacetan yaitu temperatur mesin tinggi.

Pada kondisi jalan normal lancar, suhu manteng di 4 bar, tapi begitu kena macet sebentar saja akan naik jadi 5 bar (gbr.1), diiringi kipas radiator sering menyala.

Sesuai buku pedoman servis, kondisi itu artinya suhu cairan pendingin lebih dari 103° C. 

No caption
No credit
No caption
gbr.1

Apakah bisa dibikin lebih adem? “Ganti saja air radiatornya pakai yang lebih bagus, misal Engine Ice (gbr.2),” saran Tomy Bramudia, pemilik bengkel Ngayun Speed yang kini mayoritas menangani Versys.

No caption
No credit
No caption
gbr.2

Menurut Tomy, setelah pakai Engine Ice suhu mesin jadi lebih dingin, tapi tentu dalam artian tetap pada suhu kerja optimal dan suhu jarang sampai 5 bar plus extra fan jarang menyala. Adeeemmm...

No caption
No credit
No caption
gbr.3

Bagaimana cara gantinya? Sebelumnya tebus dahulu sebotol Engine Ice yang dijual Rp 385 ribu. Harganya cukup tinggi ya?

“Lalu tinggal kuras air radiatornya dan ganti, termasuk yang di reservoir (gbr.3),” lanjut Tomy yang bengkelnya beralamat di Jl. Panjang Arteri Kelapa Dua, Kebon Jeruk, Jakbar.

gbr.4

Urutannya lepas dahulu fairing kanan, lalu buka tutup radiator. Lanjut buka baut penguras air dekat pompa di sisi kiri mesin (gbr.4) pakai kunci T8, sebelumnya buka undercowl sisi kiri. Buka juga baut pembuangan yang di blok mesin depan.

“Setelah keluar semua, baru isi pakai Engine Ice,” tutur Tomy.

Nah rasakan deh efeknya, lebih adeeemmm... (Otomotifnet.com / Aant)

Ngayun Speed: 0818-737-101

Editor : Dimas Pradopo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa