Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pakai Suzuki Hayabusa Berturbo, Pria Ini Pecahkan Rekor Wheelie dengan Kecepatan 350,6 Km/Jam

Luthfi Anshori - Rabu, 30 Agustus 2017 | 12:23 WIB

INGGRIS - Nama Ted Brady langsung masuk ke buku Rekor Dunia Guinness setelah melakukan aksi berbahaya wheelie menggunakan Suzuki Hayabusa di atas kecepatan 217,85 mph atau 350,6 km/jam.

Seperti dilansir Motor1.Com, aksi Brady dilakukan pada kejuaraan Dunia Motor Wheelie di Elvington Airfield, North Yorkshire, 19 Agustus 2017 lalu. Brady memecahkan rekor juara wheelie Egbert van Popta.

Pada 2016 lalu Popta membuat rekor wheelie menggunakan Hayabusa dengan kecepatan 213,3 mph 343,27 km/jam. Persamaan Brad dan Opta, keduanya menggunakan Hayabusa yang dilengkapi teknologi turbocharged.

Dengan teknologi tersebut, tak heran tenaga sang Hyperbike melonjak tajam. "Menjadi sekitar 540 tenaga kuda," tutur Brad yang mendedikasikan kemenangan ini untuk sang peracik turbo di motornya, Jack Frost.

Sebagai info, Kejuaraan Dunia Wheelie ini sudah memasuki penyelenggaraan kedua belas kalinya. Aturan mainnya, pembalap harus menempuh jarak satu kilometer penuh dengan posisi wheelie. Pembalap yang tercepat, keluar sebagai pemenangnya. (Otomotifnet.com)

Editor : Fendi

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa