Otomotifnet.com — Safety belt atau sabuk keselamatan merupakan komponen safety di kendaraan.
Peranti safety belt ini memiliki beragam tipe, ada yang tipe 2 titik dan ada 3 titik.
Safety belt 2 titik dan 3 titik, kira-kira mana yang lebih aman?
BACA JUGA: Ini Beberapa Penyebab Engine Mounting Rusak, Nggak Hanya Karena Umur Pakai
“Safety belt 3 titik lebih aman."
"Karena dapat menahan bahu dan kepala agar tidak terlempar ke depan,” ungkap Marcel Kurniawan, Training & Development Manager Real Driving Centre.
Marcel Kurniawan menjelaskan untuk safety belt 2 titik tidak dapat menahan bahu dan kepala.
“Meski begitu, ia masih mampu menahan badan agar tidak terlontar ke depan,” imbuh Marcel Kurniawan.
Nah bila ternyata kendaraan safety belt yang terpasang tipe 2 titik apalagi tidak retractable, maka perlu diatur sedemikian rupa agar tidak kendur.
BACA JUGA: Yuk Pahami Engine Mounting Skutik, Fungsinya Berhubungan Sama Skutik Geal-Geol
Editor | : | Joni Lono Mulia |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR