Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Setang Kawasaki W175 Bikin Tangan Cepat Pegal, 'Jambret'-in Aja

Parwata - Jumat, 22 Desember 2017 | 14:45 WIB
Setang RX-King lebih tinggi ketimbang standarnya W175, enggak gampang pegal nih jadinya!
Istimewa
Setang RX-King lebih tinggi ketimbang standarnya W175, enggak gampang pegal nih jadinya!

Otomotifnet.com - Setelah diluncurkan, Kawasaki W175 memang menyita perhatian masyarakat otomotif Indonesia dengan gayanya yang klasik.

Motor ini memiliki riding position yang agak merunduk sehingga terlihat lebih agresif.

Namun sayangnya, beberapa konsumen justru mengeluhkan posisi duduk tersebut.

Pengendara tidak benar-benar tegak dan santai saat riding.

(BACA JUGA: Setang Jepit Ini Punya Spacer Untuk As Shock Ukuran 27, 28, 30, 31 MM)

Seperti yang disampaikan Ilham MJ dari Spaceman Cycle.

“Ada yang mengeluhkan setangnya kurang tinggi sedikit,” buka Ilham MJ dari Spaceman Cycle, Bandung yang merupakan salah satu pemilik pertama W175.

Ya kan, mudah saja bikin tingginya, tinggal pasang saja raiser setang tambahan, bisa kan?

“Eits, jangan! Tampilannya jadi kurang rapi, cari saja setang yang pas tapi lebih tinggi,” wanti pria yang akrab disapa MJ ini.

Pilihan akhirnya jatuh pada setang motor berjuluk 'jambret' atau Yamaha RX-King, diameter pipanya sama tapi sedikit lebih tinggi.

Editor : Taufan Rizaldy Putra
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa