Otomotif.com - Salah satu skutik Maxi Yamaha, yaitu NMAX mengaspal pertama kalinya di Indonesia pada awal tahun 2015 silalm.
Dengan begitu, NMAX sudah berumur kurang lebih 3 tahun lamanya.
Nah, jika sudah 3 tahun berarti odometer sudah diperkirkan tembus kurang lebih 36.000 km.
Dengan umur pakai sedemikian jauh, kira-kira apa yang perlu dicek dan diservis?
(BACA JUGA: Wow... Skutik Yamaha Dengan Teknologi Moge R1, Performanya Bengis)
Sebagaimana dibeberkan Anditia Gunawan, Service Advisor Yamaha Flagship Shop Jakarta, pengecekannya meliputi jeroan komponen mesin.
"Pertama, pastinya mengecek fungsi ring piston, piston dan blok mesin. Apakah perlu diganti atau tidak."
"Caranya dengan mengukur kompresi, apakah kompresi masih baik atau tidak, masih standar atau tidak," ," beber Anditia Gunawa.
Setelah itu, bagian klep juga harus diperiksa.
"Selanjutnya dari celah klep juga harus dicek, apakah celahnya masih dalam kategori normal atau perlu penyetelan," imbuh Adit panggilan akrabnya.
Kemudian, busi dan filter udara juga minimal sudah 4 kali dan 2 kali diganti, sob.
"Busi juga harus diperhatikan, pemakaian busi normal biasanya tiap 8.000 km harus ganti, nah kalau sudah 36.000 km, paling enggak sudah 4 kali ganti busi," kata Adit.
"Filter udara juga harus diganti minimal sudah 2 kali, karena pemakaian maksimal sampai 15.000 km saja," tambahnya.
Selanjutnya adalah air radiator, wajib dicek dan dikuras setiap 15.000 km.
"Air radiator juga sama, maksimal pemakaian sampai 15.000 km sekali harus dikuras dan diganti, dan walaupun tidak ada kebocoran atau overheat, tetap harus dicek tangki reservoirnya," lanjutnya.
(BACA JUGA: Kebal, Sudah Remuk Begini, Wuling Confero Masih Bisa jalan)
Terakhir, jangan lupa mengecek bagian CVT.
"Bagian CVT disarankan servis setiap 3.000 km atau 3 bulan sekali dan kalau umur 3 tahun harusnya v-belt sudah diganti."
"Untuk penggantian v-belt disarankan setiap 25.000 km sekali," pungkas Adit.
Nah, pengecekan-pengecekan tersebut masih termasuk kedalam paket servis ringan, karena servis besar biasanya dilakukan tiap 40.000-50.000 km atau 4 tahun sekali.
Yamaha Flagship Shop Jakarta: (021) 4215888
Editor | : | Joni Lono Mulia |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR