Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

20 Tahun Menjadi Safety Car di MotoGP, Yuk Kenalan Sama Mobil Yang Dipakai di Musim 2018

Parwata - Kamis, 15 Maret 2018 | 12:35 WIB
BMW M5 baru ini akan jadi safety car selama event MotoGP 2018
motoringresearch.com
BMW M5 baru ini akan jadi safety car selama event MotoGP 2018

Otomotifnet.com – BMW M5 akan dipakai sebagai Safety Car baru MotoGP, dan GP Qatar pada akhir pekan ini ajan menandai 20 tahun kerja sama kedua pihak.

Pabrikan asal Jerman, BMW menandatangani kerja sama dengan MotoGP sejak 1999.

Menurunkan BMW M sebagai Safety Car.

Kini produk barunya BMW M5 2018 akan berada di sepanjang musim MotoGP 2018, menggantikan mobil sebelumnya BMW M2.

(BACA JUGA: Bikin SIM International Gampang, 15 Menit Doang, Bisa Nyetir Di Luar Negeri)

Dikutip dari motoringresearch.com beberapa waktu lalu, M5 baru ini termasuk di antara mobil balap paling keren yang ada di planet ini.

Untuk pertama kalinya, BMW menerjunkan Safety Car dengan teknologi all-wheel drive M xDrive.

Pertama ditampilkan pada putaran terakhir MotoGP 2017 di Valencia.

Ada lampu LED di gril - dan cincin corona di lampu depan juga berkedip saat Safety Car beraksi
motoringresearch.com
Ada lampu LED di gril - dan cincin corona di lampu depan juga berkedip saat Safety Car beraksi

Mobil yang menggendong mesin V-8 4,4-liter twin turbo ini menghasilkan tenaga 600 dk.

Performanya 0-100 km/jam dalam waktu 3,4 detik.

BMW menambahkan beberapa komponen M Performance.

(BACA JUGA: Oke, Kecelakaan Saat Turing Enggak Ditanggung Asuransi, Tapi Masih Ada Cara Ini )

Termasuk knalpot titanium dengan tailpipe karbon, side sills karbon, diffuser belakang, spoiler belakang dan bilah rongga udara.

BMW mengklaim bahwa mobil ini telah dioptimalkan untuk digunakan di trek balap.

"Sangat penting untuk memimpin di trek yang khusus, berperforma tinggi melaju dengan aman di segala macam kondisi," kata Presiden BMW M GmbH Frank van Meel.

Knalpot titanium dengan tailpipe karbon, side sills karbon, diffuser belakang, spoiler belakang dan
motoringresearch.com
Knalpot titanium dengan tailpipe karbon, side sills karbon, diffuser belakang, spoiler belakang dan

Yang menarik, M5 bukan satu-satunya mobil resmi MotoGP musim ini.

BMW mengatakan ada tujuh model berbeda dari portofolio M.

Debut M5 sebagai Safety Car bisa disaksikan di sirkuit Losail, Qatar mulai 16-19 Maret, balapan pertama MotoGP 2018.

Editor : Taufan Rizaldy Putra
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa