Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Jasa Wedding Car Ini Banyak Pilihannya, Tarif Dibedakan Tahun Keluaran Mobil

Joni Lono Mulia - Jumat, 6 April 2018 | 20:06 WIB
Toyota Alphard yang disewakan oleh RDH Beyond Tour and Travel
RDH Beyond Tour and Travel
Toyota Alphard yang disewakan oleh RDH Beyond Tour and Travel


Otomotifnet.com - Melihat tempat penyewaan mobil pengantin RDH Beyond Tour and Travel menyediakan line-up mobil premium.

Merek dan tipe papan atas yang tersedia di antaranya Toyota (Alphard), BMW, Jaguar, Range Rover dan Mercedes-Benz.

Menariknya, harga yang ditawarkan untuk setiap merek kendaraan premium memiliki banderol yang sama.

(BACA JUGA: Wuih... Chef Haryo Nyobain Harley, Kok Motornya Dibilang Kecil Sih?)

Yang membedakan hanya umur kendaraan yang akan disewa.

"Beda harga itu yang tahunnya beda, yang baru itu beda Rp 1 juta (lebih mahal)," ujar Refiani S. Rumaisha, dari RDH Beyond Tour and Travel, (6/4/2018).

"Kalau untuk weeding kami biasanya 12 jam, sembilan jam juga ada."

"Karena kalau di bawah itu pasti ada aja yang kurang, kan biasanya nungguin pengantin," lanjut Refiani S. Rumaisha di kantornya di Jl. Kemang Timur Raya No. 69B, Jakarta Selatan.

Untuk penyewaan wedding car tersedia dua pilihan paket, yaitu 9 dan 12 jam.

(BACA JUGA: Rossi Dikasih Dua Julukan Sekaligus, Yang Ngasih Sempat Mikir Keras)

Seperti Toyota Alphard tahun 2010. 

Untuk paket 9 jam dikenakan biaya sewa Rp 1,45 juta untuk wilayah Jadetabek.

Sedangkan paket 12 jam-nya, Toyota Alphard tahun 2010 dikenakan biaya sewa Rp 1,95 juta Jadetabek.

Editor : Joni Lono Mulia
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa